Angkot Terbakar di Pulogadung, Kerugian Rp 300 Juta

Insiden itu bermula ketika angkot tanpa penumpang itu hendak keluar dari terminal.

dok. Gulkarmat Jaktim
Petugas berjibaku memadamkan api yang membakar sebuah angkot jurusan M27 di depan Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (19/5) pukul 18.43 WIB.
Rep: Febryan A Red: Andi Nur Aminah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah angkot jurusan M27 terbakar di depan Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (19/5) pukul 18.43 WIB. Api muncul karena terjadi korsleting di bagian dasbor mobil jenis Daihatsu Luxio itu. 

Baca Juga

"Kerugian akibat kebakaran itu sekitar Rp 300 juta," kata Kasiops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, dalam keterangannya, Rabu.

Gatot menjelaskan, insiden itu bermula ketika angkot tanpa penumpang itu hendak keluar dari area Terminal Pulogadung. Sesampainya di gerbang, tiba-tiba muncul asap di dasbor mobil. Diduga karena terjadi korsleting pada dasbor tersebut. 

Api lantas membesar. Sopir angkot yang bernama Sadiman (42 tahun) langsung berlari untuk melapor ke pos pemadam kebakaran Pulogadung yang berada tak jauh dari lokasi kejadian. 

Sebanyak tiga mobil pemadam berserta 13 personel langsung dikerahkan. Pemadaman dimulai pukul 18.52 WIB dan rampung pukul 19.05 WIB. Dalam foto yang diterima Republika.co.id, tampak kobaran api membakar habis mobil dengan nomor polisi B 2675 WT itu. Hanya tersisa bagian bodi yang sudah gosong.

 

 
Berita Terpopuler