Komitmen Kementan Regenerasi Petani di Polbangtan

DPR nilai pendidikan vokasi yang dibangun Kementan di Polbangtan menarik milenial

Kermentan
Sekretaris BPPSDMP Kementan Siti Munifah (kanan) menyampaikan sambutan Kepala BPPSDMP Dedi Nursyamsi, dan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini pada kunjungan reses di Polbangtan Malang
Red: Ichsan Emrald Alamsyah

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- DPR RI khususnya Komisi IV menaruh perhatian besar pada konsep pendidikan tinggi vokasi pertanian, yang dikembangkan Kementerian Pertanian RI pada Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) untuk mendukung regenerasi petani dan menghasilkan tenaga andal berbasis teknologi dan mekanisasi.

Hal itu dikemukakan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Anggia Erma Rini yang memimpin 19 legislator dari sembilan fraksi pada kunjungan reses di Polbangtan Malang, Senin (15/2) didampingi Sekretaris BPPSDMP Siti Munifah mewakili Kepala BPPSDMP Dedi Nursyamsi.

"Konsep pendidikan vokasi berbasis pertanian yang dikembangkan oleh Kementan melalui Polbangtan seperti Polbangtan Malang sangat menarik dan strategis, khususnya membangun generasi muda pertanian yang tangguh," kata Anggia ER yang memimpin kunjungan reses bersama Hasan Aminuddin.

Menurut Anggi, kontribusi pertanian pada masa pandemi Covid-19, dinilai paling positif di antara subsektor ekonomi lainnya. Pandemi menjadi tantangan ke depan bagi lembaga pendidikan seperti Polbangtan untuk menghasilkan generasi muda pertanian yang mumpuni.

Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo menegaskan komitmennya pada regenerasi pertanian sebagai prioritas utama Kementan, yang disiapkan maksimal oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) melalui Polbangtan di seluruh Indonesia.

"Kementen terus mendorong hadirnya petani muda di Polbangtan. Masa depan pertanian Indonesia ada di generasi milenial. Ada di tangan petani-petani muda, karena melalui merekalah inovasi-inovasi sektor pertanian bisa dihadirkan," kata Mentan Syahrul.

Topik regenerasi muda dan peran petani itu pula yang menjadi bahasan utama Komisi IV DPR pada kunjungan reses tersebut yang mematuhi Protokol Kesehatan menangkal Covid-19, yang dihadiri Direktur Polbangtan Malang, Bambang Sudarmanto.

Kepala BPPSDMP Dedi Nursyamsi menegaskan hal serupa untuk mendukung kebijakan dan program Mentan Syahrul Yasin Limpo terhadap regenerasi petani.

"Saat ini, pertanian kita didominasi petani tua. Jika tidak dilakukan regenerasi, dalam 5 sampai 10 tahun mendatang kita bisa kekurangan petani," kata Dedi Nursyamsi dalam sambutannya yang disampaikan Sekretaris BPPSDMP Siti Munifah.

Menurut Dedi Nursyamsi, khusus Polbangtan Malang, setiap tahun menerima sekitar 200 mahasiswa baru dari 34 provinsi di Indonesia, sementara peminatnya mencapai 2.000 orang, jumlah tersebut menunjukkan animo generasi muda untuk terjun di sektor pertanian begitu tinggi.

"Sebagai sekolah vokasi, Polbangtan Malang menerapkan 70 persen praktik dan 30 persen teori. Serupa dengan Polbangtan lainnya di Indonesia. Mahasiswa dididik bukan sebagai pencari kerja, tetapi pencipta lapangan kerja," kata Siti Munifah.

Dia mengharapkan dukungan Komisi IV DPR terkait dengan program dan pembiayaan bagi pengembangan SDM pertanian yang tangguh, unggul dan berdaya saing. Untuk mengelola organisasi besar yang bertujuan membangun SDM tangguh membutuhkan komitmen bersama dari para pemangku kepentingan.

"Mayoritas peserta didik adalah anak petani, dan salah satu program aksi Polbangtan adalah regenerasi petani," kata Siti Munifah, mantan Direktur Polbangtan Malang.

Wakil Ketua Komisi IV DPR, Anggia Erma Rini kembali menekankan pentingnya kontribusi pertanian pada masa pandemi Covid-19.

 

"Polbangtan harus mampu menghasilkan tenaga-tenaga pertanian yg tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan diri sendiri, juga kebutuhan pangan masyarakat, termasuk menghasilkan inovasi teknologi pertanian sebagai tantangan tersendiri," katanya.

 
Berita Terpopuler