Tertangkap Tangan Bawa Banyak Uang, Presiden Novara Mundur

Cianci ditangkap polisi saat membawa uang tunai 200 ribu euro dalam amplop.

Tangkapan Facebook
Mantan presiden klub sepak bola Novara, Marcelo Cianci.
Rep: Frederikus Bata Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, NOVARA -- Presiden klub Novara, Marcelo Cianci, mendadak disorot media. Ini tidak terkait langkah bisnis yang ia lakukan. Bukan juga seputar prestasi klubnya. Ia malah baru saja mengundurkan diri dari tim yang bermain di Serie C Italia itu.

Baca Juga

Menurut Gazzetta, Cianci ditangkap petugas kepolisian saat membawa uang tunai 200 ribu euro dalam amplop, demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Jumat (5/2).

Hingga kini, ia belum mampu menjelaskan dari mana ia mendapatkan dana sebanyak itu. Jika dikonversikan ke rupiah menjadi sekitar Rp 3,3 miliar. 

Cerita bermula saat polisi menghentikan mobil SUV milik pria 50 tahun itu. Tepatnya di daerah Reggio Calabria.

Petugas keamanan lantas menggeledah isi SUV. Hasilnya mereka menemukan amplop uang, dalam kotak penuh makanan.

"Cianci tidak dapat memberikan penjelasan yang tepat seputar adanya uang tunai itu. Uang disita, dan penyelidikan dimulai," tambah laporan dari Football Italia.

Novara bertindak cepat. Manajemen I Gaudenziani langsung mengeluarkan pernyataan resmi. Isinya ada penegasan bahwa apa yang terjadi tak ada hubungan dengan klub. Itu murni permasalahan pribadi Cianci.

Sejauh musim 2020/21 berjalan, Novara berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Serie C Grup A. Skuat polesan Simone Banchieri, mengantongi 23 poin dari 22 pertandingan.

 

 
Berita Terpopuler