Selangkah Lagi Parma Amankan Servis Graziano Pelle

Pelle akan menandatangani kontrak enam bulan bersama Parma.

EPA/Abedin Taherkenareh
Graziano Pelle
Rep: Anggoro Pramudya Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Parma sedikit lagi akan mengamankan tanda tangan penyerang gaek Graziano Pelle. Kabarnya sang pemain akan tiba di kota Emilia-Romagna pada Kamis (4/2) waktu setempat.

Baca Juga

Pemain yang sempat membela klub asal China, Shandong Luneng memang santer dikaitkan dengan beberapa klub Serie A Italia pada jendela transfer musim dingin ini.

Sebelumnya, pemain berusia 35 tahun dekat dengan rumor dua klub raksasa Italia Juventus, serta Inter Milan. Namun pada akhirnya eks penyerang Gli Azzurri justru santer diberitakan merapat ke Parma.

Seperti diberitakan Tuttomercatoweb, disadur Football Italia, Rabu (3/2) Pelle, akan tiba di Parma besok pagi dan bakal lebih dahulu menjalani serangkaian tes medis sebelum menandatangani kontrak bersama Gialloblu.

Sumber yang sama menambahkan jika mantan striker Southampton akan menandatangani kontrak enam bulan bersama Parma, dengan opsi perpanjangan untuk musim selanjutnya.

Pelle merupakan pemain...

.

Pelle merupakan pemain yang tersedia sebagai agen gratis pada bursa transfer Januari kali ini. Pelle sempat berkostum Parma pada 2011 silam. Saat itu, ia hanya memainkan 14 pertandingan sebelum pindah ke klub Eredivise Belanda, Feyenoord pada musim panas 2013.

Attacante bertinggi badan 1,94 sentimeter itu justru bersinar ketika memperkuat tim dari luar Italia. Ia berhasil mencetak 66 gol selama dua musim di Feyenoord, lalu pindah ke Southampton selama dua musim dan mengoleksi 30 gol.

Seusai Euro 2016, di mana ia ikut ambil bagian, Pelle pindah ke China dan membela Shandong Luneng. Bersama tim berjuluk Taishan Dui, Pelle mencetak 63 gol dalam 132 pertandingan.

 
Berita Terpopuler