Pemberlakuakn Perpanjangan PPKM di Berbagai Kota

Sejumlah kendaraan melintasi mural Planet Bekasi, Jawa Barat, Kamis (28/1/2021). Pemerintah Kota Bekasi memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 30 hari untuk menurunkan kasus positif COVID-19.

Sejumlah petugas Satpol PP mengamankan seorang Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS), di Jalan Ir Juanda, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (28/1/2021). Pemerintah setempat menggalakkan penertiban PMKS yang berkeliaran saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Foto udara kendaraan melintas di Alun-alun Ciamis, Jawa Barat, Kamis (28/1/2021). Pemerintah Kabupaten Ciamis kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) secara mandiri pada 26 Januari hingga 8 Februari 2021 untuk mengendalikan penyebaran COVID-19.

Foto udara suasana sepi di Taman Alun-alun Ciamis, Jawa Barat, Kamis (28/1/2021). Pemerintah Kabupaten Ciamis kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) secara mandiri pada 26 Januari hingga 8 Februari 2021 untuk mengendalikan penyebaran COVID-19.

Pelanggar protokol kesehatan mengikuti sidang tindak pidana ringan di GOR Tennis Indoor Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (28/1/2021). Sebanyak 2000 pelanggar protokol kesehatan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mengikuti sidang tindak pidana ringan (tipiring) dengan sanksi denda sebesar Rp100 ribu.

Pelanggar protokol kesehatan mengoperasikan laptop saat antre sidang tindak pidana ringan di GOR Tennis Indoor Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (28/1/2021). Sebanyak 2000 pelanggar protokol kesehatan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mengikuti sidang tindak pidana ringan (tipiring) dengan sanksi denda sebesar Rp100 ribu

Red: Yogi Ardhi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di beberapa kota memasuki akhir. Hasil PPKM ini masih tidak berpengaruh secara siginifikan atas timbulnya kasus baru Covid-19.

Beberapa pemerintah daerah pun memperpanjang masa PPKM seperti yang dilakukan oleh  Pemerintah Kota Bekasi,  Pemerintah Kabupaten Ciamis dan Pemkot Surabaya dengan beberapa modifikasi termasuk memperketat dan mempertegas aturan PPKM.

 

 
Berita Terpopuler