Arteta: Masa Depan Oezil akan Ditentukan Januari

Arsenal ingin melepas sejumlah pemain yang dipinjamkan pada Januari.

EPA-EFE/ANDY RAIN
Mesut Oezil
Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan, klub akan menilai masa depan playmaker Jerman Mesut Ozil pada akhir jendela transfer Januari. The Gunners ingin melepas sejumlah pemain yang dipinjamkan pada Januari untuk memangkas skuad, meningkatkan kemungkinan Oezil bisa didaftarkan untuk paruh kedua musim ini.

Baca Juga

"Kami akan melihat apa yang terjadi di jendela transfer dan kami akan menilai itu pada akhirnya," kata Arteta ketika ditanya tentang kemungkinan kembalinya pemain Jerman berusia 32 tahun itu, dikutip dari Eurosport, Sabtu (2/1).

Arteta juga mengatakan klub tidak akan memotong kontrak pemain yang tidak ada dalam rencananya. Dia menegaskan tim harus menghormati kontrak pemain. "Apa yang dapat Anda lakukan hanyalah mencoba terbuka dengan mereka, memberi tahu mereka niat Anda, peran yang mereka miliki dalam tim dan mengapa itu terjadi," katanya.

Menurut Arteta, pemain berhak membuat keputusan dalam hidup mereka karena mereka memiliki kontrak di Arsenal. Beberapa pemain, kata Arteta, ingin pindah karena tidak bermain, tapi yang lainnya tetap bertahan walau tak mendapatkan kesempatan cukup untuk merumput.

"Itu sesuatu yang tidak dapat kami putuskan sendiri," kata dia,

Arsenal, yang berada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan 20 poin. The Gunners akan mengunjungi West Bromwich Albion yang sedang berjuang pada laga pekan ke-17, Ahad (3/1) dini hari WIB. 

 
Berita Terpopuler