Pemain Cagliari Ikhlaskan Gaji Bulan April

Skuat utama Cagliari merelakan gaji bulan April guna membantu klub melalui masa sulit

EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Radja Nainggolan (tengah) dipeluk para pemain Cagliari usai menjebol gawang Inter Milan.
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Skuat utama Cagliari merelakan gaji bulan April guna membantu klub melalui masa sulit. Presiden klub Tommaso Giulini mengucapkan terima kasih kepada para pemain.

Baca Juga

"Terima kasih atas kepekaan mereka dalam keinginan ikut berkontribusi untuk melindungi klub khususnya dalam periode yang rumit dan sulit untuk diprediksi ini," kata dia.

"Seperti juga diminta oleh para penandatangan dokumen, transaksi ini akan menyumbang pengurangan secara drastis pemutusan hubungan kerja (PHK) pegawai klub," kata klub Sardinia itu menambahkan seperti dikutip AFP, Selasa (12/5).

Pemain pada tim Serie A termasuk Juventus, Roma dan Parma sudah setuju untuk memotong gaji di tengah pandemi virus corona yang telah menewaskan hampir 31.000 di Italia.

Tidak ada sepak bola yang dimainkan di Italia selama lebih dari dua bulan, namun latihan tim diperkirakan akan dilanjutkan pada 18 Mei.

 
Berita Terpopuler