Unhas Berikan Subsidi Pulsa untuk Mahasiswa Bidikmisi

Unhas semaksimal mungkin mengupayakan langkah yang dapat meringankan beban mahasiswa.

Istimewa
Rektor Unhas Dwia Arie Tina Pulubuhu
Rep: Inas Widyanuratikah Red: Andi Nur Aminah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Hasanuddin (Unhas) memberikan subsidi pulsa untuk mahasiswa bidikmisi. Hal ini berkaitan dengan kebijakan perkuliahan dalam jaringan (daring) di tengah wabah Covid-19.

Baca Juga

Rektor Unhas, Dwia Aries Tina Pulubuhu mengatakan, pimpinan kampus terus memantau proses pembelajaran daring yang sekarang diberlakukan. Pimpinan Unhas semaksimal mungkin mengupayakan langkah yang dapat meringankan beban mahasiswa, terutama kelompok yang paling membutuhkan.

"Ini kebijakan Unhas untuk membantu mahasiswa bidikmisi, sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan pulsa untuk koneksi internet selama proses pembelajaran daring," kata Dwia, Senin (30/3).

Ia berharap, mahasiswa dapat memanfaatkan subsidi ini untuk mendukung pembelajaran daring. Sehingga, para mahasiswa dapat tetap belajar dari rumah dan proses menuntut ilmu tidak mengalami hambatan.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Infrastruktur Unhas, Sumbangan Baja, menyebutkan bahwa pihaknya telah mengalokasikan sejumlah anggaran untuk kebijakan tersebut. Selama masa pembelajaran daring, pihak Unhas akan mengalokasikan anggaran secara bertahap.

"Saat ini, jumlah mahasiswa Bidikmisi yang aktif di Unhas adalah 4.366 orang, tersebar pada seluruh program studi. Setiap tahap, jumlah subsidi adalah sebesar Rp 50 ribu per mahasiswa bidikmisi,” kata Prof Sumbangan.

Sumbangan juga menegaskan, kebijakan ini akan menyesuaikan dengan perkembangan tahap pembelajaran daring. Jika dibutuhkan akan dilanjutkan pada tahap-tahap selanjutnya. Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Unhas, A Arsunan mengatakan, mekanisme pemberian subsidi dibuat sederhana. Mahasiswa penerima bidikmisi tidak perlu datang ke kampus untuk pengurusannya.

"Mekanismenya, dana subsidi akan langsung ditansfer ke rekening setiap mahasiswa penerima Bidikmisi secara bertahap. Silakan mahasiswa Bidikmisi mengecek saja di rekeningnya masing-masing," kata dia.

 

 
Berita Terpopuler