Dompet Dhuafa Siap Membantu Hingga Pelosok Desa

Dompet Dhuafa siap membantu pengembangan kapasitas produk masyarakat.

Republika TV/Havid Al Vizki
Director of Program Dompet Dhuafa Philanthropy, Muhammad Sabeth Abilawa
Rep: Havid Al Vizki Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Director of Program Dompet Dhuafa Philanthropy, Muhammad Sabeth Abilawa mengatakan Dompet Dhuafa memberikan pendampingan kepada masyarakat untuk mengembangkan usaha di desa. Dia mengatakan nantinya masyarakat akan diberikan modal usaha untuk pengembangannya.

Sabeth mengatakan Dompet Dhuafa membantu pengembangan kapasitas produk masyarakat, mendirikan koperasi serta membantu akses pemasaran dari produk tersebut.

Ia menambahkan desa yang dibantu dilihat dari semangat masyarakatnya yang ingin berkembang. Selain itu, juga dilihat sumber daya lokalnya. Bahkan, sampai ke pelosok desa pun Dompet Dhuafa siap membantu.

Berikut video lengkapnya.

 

 

  • Videografer:
  • Havid Al Vizki
  • Video Editor:
  • Fian Firatmaja

 
Berita Terpopuler