Festival Makanan Jeddah Dibuka Pekan Depan

arabnews
Gubernur Jeddah, Pangeran Mishaal bin Majed
Rep: Ratna Ajeng Tejomukti Red: Agus Yulianto

IHRAM.CO.ID, EDDAH -- Festival makanan Jeddah merupakan acara kebudayaan akan dibuka Kamis, (8/4). Festival ini diharapkan dapat menjadi hiburan warga kota.

Dilansir dari Arabnews, Ahad (2/4), festival makanan ini akan dibuka bersamaan dengan festival sejarah di kota yang sama. Gubernur Jeddah Pangeran Mishaal bin Majed bekerja sama dengan Komite Perhotelan Kamar Dagang dan Industri Jeddah (JCCI) sebagai penanggung jawab acara tersebut.

Festival makanan Jeddah ini diselenggarakan di area seluas 30 ribu meter persegi dengan 114 perusahaan dan restoran yang berpartisipasi. Acara ini menyajikan berbagai makanan Asia dan tradisional Arab.

Selain itu festival ini juga menampilkan 35 acara hiburan baik bagi keluarga maupun untuk anak-anak termasuk stand up comedy, teater bayangan dan demo memasak. Wakil ketua JCCI Mazen Batterjee mengatakan makanan memainkan peran penting dalam pertukaran budaya.

Menurut dia, Jeddah Food Festival yang diselenggaran saat libur sekolah merupakan kesempatan bagi keluarga untuk berkunjung dan menikmati budaya negara lain yang berbeda. Ketua Komite Perhotelan JCCI Adil A Munief Mohammed Makki berharap festival ini dapat menjadi acara tahunan dan menjadi bagian untuk mempromosikan industri perhotelan dan menarik investasi baik asing maupun lokal serta mendukung pariwisata lokal.


 
Berita Terpopuler