Kesulitan Dapat Angkot, Mahasiswa Ini Rancang Portal Transportasi Darat

Antara/M Agung Rajasa
Warga mencari transportasi dengan aplikasi online di Jakarta, Kamis (17/3).
Red: Winda Destiana Putri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seperti pepatah bilang, pengalaman pribadi adalah guru yang baik. Itu yang dirasakan Doni Irawan, seorang mahasiswa di Bandar Lampung ketika tiba di Lampung Barat. Saat itu karena ia kesulitan untuk mendapatkan transportasi, ia kemudian berinisiatif merancang portal sistem transportasi darat di Kota Bandarlampung.

Menurut mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya, di Bandar Lampung, Senin (3/10) yang dikutip dari Antaranews kemarin mengatakan aplikasi tersebut mampu memberikan pemahaman tentang informasi jenis kendaraan, rute, waktu tempuh serta biaya angkutan.

"Website ini dirancang dengan tujuan membantu dan memudahkan wisatawan atau masyarakat pendatang untuk mengetahui transportasi darat di Kota Bandarlampung dengan pemanfaatan teknologi informasi," kata dia.

Mahasiswa kelahiran Lampung Barat, 30 Desember 1993 ini menerangkan, halaman menu "Home" pada tampilan awal website memuat informasi meliputi data terminal, jalur trayek, harga, jam operasional dan tampilan peta (map). "Dengan memilih terminal awal dan terminal tujuan, maka pengguna akan mendapatkan informasi seputar sistem transportasi di Kota Bandarlampung berupa lama tempuh, warna kendaraan, jam operasional, dan tarifnya," kata dia.

Meski demikian, website ini masih perlu untuk terus dikembangkan agar masyarakat terbantu dalam mendapatkan informasi mengenai sistem transportasi di Bandarlampung.

 
Berita Terpopuler