Banyak Peninggalan Ilmu Pengetahuan Bersumber dari Alquran

wordpress.com
Praktik kedokteran Islam tempo dulu (ilustrasi).
Rep: Muhammad Hafil Red: Joko Sadewo

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Menteri Kebudayaan dan Bimbingan Islam Iran Ali Jannati mengatakan Islam meninggalkan berbagai macam ilmu pengetahuan yang  bermanfaat ke negaranya sejak lama.  Seperti, ilmu tentang kedokteran, teknik, perpustakaan, dan banyak lainnya yang bersumberkan dari kitab suci Alquran.

"Karena itu saya berharap agar seluruh warga Iran mengamalkan Alquran dan saling mengajarkan," kata Ali, Konferensi Internasional tentang Kebudayaan Islam, di Madinah, Arab Saudi,  Selasa (21/1) .

Ali mengatakan, dengan mengamalkan kandungan Alquran dengan baik, maka akan terwujud Islam yang penuh persaudaraan dengan kelompok lain. "Karena semua muslim harus bersaudara, satu dengan yang lainnya dan buatlah perdamaian.

Sementara itu, delegasi Kuwait yang dipimpin oleh Menteri  Informasi dan Pemuda Salman Sabah Al-Salem Al-Sabah mengatakan, pihaknya berkepentingan untuk  bertanggung jawab terhadap apa yang dibutuhkan oleh Islam. Salah satunya adalah dengan menjaga perdamaian dunia.

Menteri yang juga menjadi Ketua Dewan Kebudayaan Nasional Kuwait  mengatakan, hal tersebut dilakukan untuk menghadapi masalah ketakutan terhadap Islam. Karena itu, pihaknya selalu berupaya mengedepankan pendekatan perdamaian dan dialog untuk memberikan pemahaman tentang Islam yang benar. Upaya lainnya adalah dengan  mempertahankan hak asasi manusia dalam kebudayaan Islam.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia M Nuh juga hadir pada acara itu. Namun,   belum mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan pandanganya .  Hal tersebut karena hanya ada satu sesi  pada hari pertama. Rencananya,  Ia akan menjadi pembicara pada  Rabu (22/11) waktu setempat .



 
Berita Terpopuler