Sabtu 04 Nov 2017 13:40 WIB

IndiHome Dukung Basket Nasional Melalui IBL 2017-2018

Press conference Indonesian Basketball League (IBL) 2017-2018 yang dihadiri oleh Hasan Gozali selaku Direktur Liga, Ketua PB PERBASI Danny Kosasih serta perwakilan sponsor di Hotel Santika Premier Jakarta (3/11).
Foto: Telkom Indonesia
Press conference Indonesian Basketball League (IBL) 2017-2018 yang dihadiri oleh Hasan Gozali selaku Direktur Liga, Ketua PB PERBASI Danny Kosasih serta perwakilan sponsor di Hotel Santika Premier Jakarta (3/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui melalui brand IndiHome kembali mewujudkan dukungannya dalam pengembangan olah raga basket nasional dengan menjadi sponsor kompetisi basket terbesar di Indonesia, Indonesian Basketball League (IBL) 2017-2018. Dukungan ini merupakan kelanjutan dari dukungan pada event sebelumnya, yaitu NBL 2010-2012, NBL 2012-2014, NBL 2014-2015 dan IBL 2016-2017.

Keterlibatan IndiHome dalam IBL 2017-2018 tersebut diyakini akan menjadikan event ini semakin menarik dan kompetitif. Vice President Consumer Marketing Management Telkom Jemy Confido mengatakan, sejak 2010, melalui NBL dan IBL, IndiHome secara konsisten mendukung kemajuan olah raga bola basket di Indonesia. Dukungan sebagai salah satu sponsor pergelaran IBL 2017-2018 itu diharapkan mampu meningkatkan prestasi atlet-atlet bola basket top Tanah Air serta industri olah raga di Indonesia pada umumnya.

“Lebih dari itu, kehadiran Telkom melalui IndiHome juga turut mendukung IBL sebagai liga bola basket yang profesional serta menjadi kompetisi yang berkelanjutan,” jelas Jemy melalui siaran persnya.

Seluruh pecinta olah raga basket di Indonesia dapat menyaksikan serunya Indonesian Basketball League yang akan disiarkan langsung melalui platform televisi UseeTV IndiHome mulai dari pertandingan pembuka hingga pertandingan final secara LIVE di UseePRIME Ch.88, UseeTV IndiHome.

Lebih lanjut, Jemy Confido menambahkan banyaknya pecinta basket di Tanah Air membuat IndiHome kembali menjadi sponsor di IBL tahun ini. Sebagai sponsor, IndiHome berharap tayangan IBL nanti tentunya akan menyuguhkan pertandingan yang menarik dan menghibur bagi masyarakat Indonesia.

“Perlu diketahui, olah raga basket banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, khususnya kalangan muda. Setelah musim sebelumnya, Season 2017-2018 kali ini IndiHome kembali menjadi sponsor”, tambah Jemy.

Melalui kompetisi IBL yang dikenal memiliki level tertinggi di Indonesia ini, Telkom melalui IndiHome berharap akan lahir atlet-atlet basket Indonesia yang berprestasi tidak hanya di tingkat nasional, tapi juga tingkat internasional. IBL sebagai satu-satunya kompetisi resmi basket terbesar di Indonesia, menjanjikan sebuah daya tarik tersendiri yang belum pernah dijumpai pada musim-musim kompetisi sebelumnya.

Seri 1 IBL rencananya secara resmi akan mulai digelar di Jakarta pada 8-10 Desember 2017. Setelah itu, IBL musim 2017-2018 akan mendatangi kota-kota lain, seperti Bandung (15-17 Desember 2017), Semarang (22-24 Desember 2017, Yogyakarta (13-14 Januari 2018), Solo (19-21 Januari 2018), Malang (26-28 Januari 2018), Surabaya (2-4 Februari 2018) dan Cirebon (23-25 Februari 2018).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement