Senin 22 Sep 2014 08:36 WIB

Mau Kuliah Sambil Bekerja di Kampus?

Calon mahasiswa perguruan tinggi (ilustrasi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Calon mahasiswa perguruan tinggi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Universitas Budi Luhur (UBL) Jakarta memberikan kesempatan kepada

mahasiswanya untuk bisa bekerja di kampus sesuai dengan jurusan yang diambil. Mereka akan mendapatkan gaji sekaligus beasiswa jika dipilih sebagai mahasiswa yang kuliah sambil bekerja.

"Mahasiswa tersebut tetap mendapatkan honor layaknya bekerja di sebuah perusahaan. Tak hanya itu saja, mahasiswa pun akan mendapatkan tambahan lainnya berupa beasiswa gratis biaya satu semester," kata Ririt Roeswidiah selaku Head of General Affairs and Administration Divison UBL melalui siaran persnya yang diterima Republika akhir pekan lalu.

Program yang baru pertama dijalankannya ini banyak diminati mahasiswa. Dari kuota 14 orang yang dibutuhkan, ada 200 orang pelamar. Adapun mahasiswa yang bisa ikut dalam program ini yakni telah menyelesaikan minimal 60 SKS.

Mahasiswa bekerja di kampus memberikan manfaat berupa pengalaman walaupun hanya bekerja selama empat bulan. Mahasiswa pun akan merasa nyaman sebab jam kerja akan disesuaikan dengan jadwal kuliah.

Artinya, bila mahasiswa itu ada jam kuliah saat bertugas, maka bisa ditinggalkan. "Sistem kerjanya fleksibel dan tidak menyulitkan mahasiswa itu sendiri," kata Ririt.

Untuk tahap awal, 14 mahasiswa telah terpilih dan bekerja di unit kerja sesuai permintaan fakultas seperti web programer, IT Support, administrasi dan bagian umum.   Nantinya, mahasiswa yang telah selesai ikut dalam program ini bisa kembali mendaftar atau kerja di tempat lainnya dalam menambah pengalaman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement