Selasa 18 Mar 2014 12:47 WIB

PKS-PKB Bersaing Raih Pemilih Pemula

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Mansyur Faqih
Sejumlah siswa berkebutuhan khusus mengikuti sosialisasi pencoblosan Pemilu 2014 di Sekolah Luar Biasa (SLB) Paket B Pangudi Luhur, Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (26/2).  (Republika/ Wihdan)
Sejumlah siswa berkebutuhan khusus mengikuti sosialisasi pencoblosan Pemilu 2014 di Sekolah Luar Biasa (SLB) Paket B Pangudi Luhur, Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (26/2). (Republika/ Wihdan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bersaing dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk meraih hati pemilih pemula. Berdasarkan survei elektabilitas perolehan suara, PKB adalah parpol Islam dengan perolehan suara terbesar, yaitu sebesar 7,8 persen.

Prosentase ini mengalami peningkatan dibandingkan survei sebelumnya yang hanya 6,4 persen. Sedangkan PKS juga diprediksi mengalami peningkatan perolehan suara. Survei Cirus Surveyors Group yang terakhir menunjukkan, PKS berhasil meraih 3,8 persen perolehan suara. Sedangkan pada survei sebelumnya, perolehan suara hanya 2,7 persen.

Berdasarkan usia, dari 3,8 persen perolehan suara, pemilih PKS ternyata didominasi pemilih pemula. "Sebanyak 29,3 persen adalah pemilih berusia 26-35 tahun. Kemudian 28 persen adalah pemilih berusia 36-45 tahun," jelas Direktur Eksekutif Cirus Surveyors Group, saat dihubungi, Selasa (18/3).

Sedangkan pemilih PKB, dari 7,8 persen, ada 20,7 persen pemilih mereka berusia 26-35 tahun. Sedangkan pemilih berusia 36-45 tahun mencapai 27,7 persen. 

Responden survei ini adalah penduduk Indonesia yang berumur minimal 17 tahun atau sudah menikah. Proporsi responden laki - laki dan perempuan sebesar 50:50. Data yang berhasil diolah 2.170. Responden tersebar secara proporsional pada 220 desa/kelurahan di 33 provinsi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement