Selasa 28 Feb 2017 15:10 WIB

Tim Renang Indah Indonesia Beruji Coba ke Jepang

Peserta seleknas renang PRSI.
Foto: Istimewa
Peserta seleknas renang PRSI.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR – Timnas renang indah siap menjalani uji coba dan ambil bagian dalam ajang Jepang Terbuka yang digelar pada 28-31 April 2017.  Wakil Komisi Teknik pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Selvy Melowa, Selasa (28/2), menyatakan, timnas Indonesia akan memboyong 10 atlet yang sebelumnya telah dinyatakan lolos dalam seleksi beberapa waktu lalu.

"Seluruh atlet yang dinyatakan lolos dan telah bergabung dalam pelatnas akan diberangkatkan pada agenda 'try out' nanti. Mudah-mudahan keterlibatan atlet di kejuaraan internasional itu semakin meningkatkan kekampuan dan kualitasnya," kata  Selvi. Adapun, 10 atlet yang diharapkan bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Kesepuluh atlet itu yakni, Claudia Megawati Suyanto, Anisa Feritriani, Petra Septaria, Pratiwi Adhiati serta Maharani Sekar Langit (Yogyakarta), Amara Cinthia G (Jawa barat), Naima Syeeda serta Visky Sekar Floreta Pribadi (DKI Jakarta), serta Iin Ramadhania dan Nurfa Nurul Utami asal Sulawesi Selatan. Seluruh atlet tersebut, kata Selvi, akan didampingi tiga pelatih yang terdiri dari satu pelatih asal Rusia bernama Anna Nasekina dan dua pelatih lokal masing-masing Ragil Sugiresti Andayani serta Dhanissa Wahyundari.

Pada seleksi tahap pertama yang dilaksanakan di Jakarta, 23-24 Januari 2017, terpilih sebanyak 16 atlet untuk mengikuti seleksi kedua. Setelah dinyatakan lolos 16 besar seleksi, kata Selvi, seluruh atlet tersebut selanjutnya kembali bersaing untuk masuk 10 besar yang nantinya akan memperkuat tim Merah Putih pada SEA Games 2017.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement