Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Ulama dan Pesantren Berperan Sampaikan Nilai Kebangsaan

Rabu 28 Mar 2018 14:22 WIB

Rep: febrian fachri/ Red: Dwi Murdaningsih

Ketua MPR Zuklifli Hasan di Ponpes Modern Lembah Arafah Kabupaten Bogor, Rabu (28/3).

Ketua MPR Zuklifli Hasan di Ponpes Modern Lembah Arafah Kabupaten Bogor, Rabu (28/3).

Foto: republika/febrian fachri
Ulama perlu sering memberikan pesan moral kepada masyarakat.

REPUBLIKA.CO.ID, KABUPATEN BOGOR -- Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menyebut pentingnya peranan kiyai, ulama dan pondok pesantren dalam menyampaikan nilai-nilai kebangsaan. Kiyai dan ulama kata Zulkifli adalah figur yang didengar perkataannya oleh umat dan rakyat. Sehingga peran mereka di masyarakat perlu didukung.

"Kiyai, ulama dan pondok pesantren perannya sangat penting untuk menyampaikan pesan moral kebangsaan. Suara mereka ini didengar," kata Zulkifli di Pesantren Modern Lembah Arafah, Kabupaten Bogor, Rabu (28/3).

Terlebih di dalan tahun-tahun politik ini menurut Zulkifli, pesan terhadap nilai-nilai moral sangat perlu disampaikan berulang-ulang kepada masyarakat. Jika nilai-nilai ketuhanan dan prinsip keagamaan tidak disampaikan maka figur-figur yang terpilih di dalam kontestasi politik baik itu Pilkada, Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden tidak akan baik.

Kiyai dan ulama menurut Zulkifli harus menyadarkan masyarakat bahwa memilih pemimpin itu harus sesuai hati nurani. Di mana mereka harus memilih pemimpin yang bisa menegakkan keadilan.

Nanti bila pemimpin yang terpilih terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh KPK maka kesalahan juga terletak kepada rakyat yang memilih pemimpin tidak benar.

"Jadi jangan mengukur semuanya dengan uang. Tapi nilai-nilai kebenaran," ujar Zulkifli.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler