Sabtu 08 Jan 2022 06:17 WIB

Kontestan Mrs World Ditolak Masuk AS, Gara-Gara Lahir di Suriah?

Clive merupakan seorang dokter magang yang dilahirkan di Damaskus, Suriah.

Rep: Mabruroh/ Red: Dwi Murdaningsih
Visa elektronik (Ilustrasi). Seorang kontestan Mrs World asal Inggris, Leen Clive (28) gagal terbang ke Amerika Serikat. Visanya ditolak diduga karena Leen Clive lahir di Suriah.
Foto: Pxfuel
Visa elektronik (Ilustrasi). Seorang kontestan Mrs World asal Inggris, Leen Clive (28) gagal terbang ke Amerika Serikat. Visanya ditolak diduga karena Leen Clive lahir di Suriah.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON — Seorang kontestan Mrs World asal Inggris, Leen Clive (28) gagal terbang ke Amerika Serikat. Visanya ditolak diduga karena Leen Clive lahir di Suriah.

“Saya mengajukan permohonan dengan paspor Inggris. Saya mewakili Inggris dan saya warga negara Inggris, jadi saya tidak tahu saya akan dilarang dari AS," kata Clive dilansir dari The National News, Sabtu (8/1).

 

Leen Clive (28) akan mewakili Inggris dalam kontes global, yang berlangsung di Las Vegas. Clive merupakan seorang dokter magang yang dilahirkan di Damaskus, Suriah. 

 

Pemerintah AS mengidentifikasi Suriah sebagai negara yang berulang kali memberikan dukungan untuk tindakan terorisme internasional di situs webnya. AS mengharuskan semua pemohon visa dari negara tersebut untuk diwawancarai oleh petugas konsuler.

 

“Suami saya dan bayi perempuan saya mendapatkan visa mereka, tetapi visa saya ditolak dan satu-satunya perbedaan adalah tempat lahir saya,” terang Clive.

 

Clive dinobatkan sebagai Mrs UK World pada Agustus 2020, akan bergabung dengan 57 kontestan lain dari seluruh dunia, termasuk UEA. Clive akan bersaing dalam kontes tahunan untuk wanita yang sudah menikah.

 

Namun sekarang, dia tidak yakin apakah dia akan tiba di AS tepat waktu. Clive masih tetap berharap.

 

Emma Hardy, MP untuk Hull West dan Hessle Labour, tempat Clive tinggal, saat ini mencoba untuk membantu dan memperbaiki situasi.

 

Dalam sebuah pernyataan, pejabat AS mengatakan: "Catatan visa bersifat rahasia di bawah hukum AS; oleh karena itu, kami tidak dapat membahas perincian kasus visa individu."

 

Jika Clive tidak hadir, itu akan menjadi pertama kalinya Inggris tidak terwakili di acara tersebut sejak 1984, saat pertama kali Mrs World didirikan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement